Mengenal Rontgen Gigi Panoramic, Biaya Dan Bedanya Dengan Cephalometri

Rontgen Gigi Panoramic
Terdapat bermacam-macam teknik radiografi. Namun, salah satu teknik radiografi yang paling sering dilakukan adalah teknik pembuatan radiografi panoramic.
Hasil foto pemeriksaan gigi panoramic dapat memberikan gambaran lengkap tentang rahang atas dan bawah sekaligus, serta berbagai struktur anatomis yang berdekatan.
Simak selengkapnya rangkuman pembahasan dari Dental ID terkait dengan rotgne gigi panoramic. Semua sumber berada di akhir artikel.
Pengertian rontgen gigi panoramic
Rontgen adalah tindakan menggunakan radiasi gelombang elektromagnetik guna mendapatkan gambar bagian dalam dari tubuh seseorang, seperti paru-paru, tulang, sendi, perut, leher, gigi, hingga saluran pencernaan. Di Indonesia, rontgen seringkali disebut ronsen.
Prosedur ini digunakan untuk membantu dokter melakukan diagnosa masalah kesehatan atau memantau perkembangan kondisi kesehatan selama masa perawatan.
Cara kerja foto rontgen adalah dengan menggunakan sinar X-ray untuk memindahkan radiasi frekuensi tinggi ke seluruh tubuh. Sinar ini kemudian ditangkap pada gambar dengan bagian-bagian tubuh yang berbeda menjadi terlihat karena perbedaan warna pada gambar.
Panoramik merupakan foto gigi dan rahang yang umumnya diperlukan oleh dokter gigi. Panoramic ini dilakukan guna melihat secara jelas masalah kesehatan gigi dan mulut sehingga memudahkan dokter untuk menentukan tindakan yang tepat sesuai dengan kebutuhan pasien dalam meningkatkan kesehatan gigi dan mulut.
Mengutip dari web https://www.ciputramedicalcenter.com/, disebutkan bahwa pengertian radiografi panoramik atau rontgen panoramik adalah pemeriksaan rontgen gigi dua dimensi (2-D) yang menangkap seluruh mulut dalam satu gambar tunggal, termasuk gigi, rahang atas dan bawah, struktur dan jaringan di sekitarnya. Rahang adalah struktur melengkung yang mirip dengan tapal kuda. Namun, x-ray panoramik menghasilkan gambaran tulang dan gigi yang datar dari struktur melengkung.
Kenapa dokter gigi menyarankan untuk melakukan rontgen panoramic?
Pemeriksaan gigi ini yang terdiri dari beberapa tipe ini, umumnya dilakukan untuk:
- Mencari adanya masalah di dalam mulut. Contohnya, pembusukan gigi, kerusakan tulang yang menyokong gigi, dan cedera gigi lainnya. Rontgen gigi ini umumnya digunakan untuk mendeteksi dini masalah yang ada pada gigi dan mulut.
- Mencari gigi yang tidak berdiri di tempat seharusnya atau tidak dapat tumbuh keluar di dalam gusi. Selain itu, rontgen gigi juga digunakan untuk menelisik posisi gigi yang terlalu ramai dan rapat satu sama lain (gigi dempet).
- Ingin melakukan terapi untuk memperbaiki susunan gigi.
- Memeriksa lokasi gigi permanen yang tumbuh dalam rahang pada anak-anak yang masih memiliki gigi susu.
- Menemukan kista, tumor, ataupun abses.
- Menjadwalkan terapi gigi, seperti bedah akar, operasi cabut gigi, gigi berlubang yang cukup parah, hingga implan gigi.
Manfaat rontgen gigi panoramic dan risikonya?
Manfaat
– Hasil sudah menyeluruh hanya dalam 1 (satu) kali pemeriksaan
– Tidak ada radiasi yang tersisa di tubuh pasien setelah pemeriksaan x-ray.
– Sinar-X yang digunakan dalam foto panoramik biasanya tidak memiliki efek samping.
– Rontgen panoramik dapat digunakan untuk anak-anak karena film tidak ditempatkan di dalam mulut.
– Dokter akan lebih mudah menilai kondisi kesehatan gigi dan mulut, serta mendiagnosis penyakit yang kamu alami seputar kesehatan gigi, seperti kerusakan gigi, infeksi gigi, kondisi gigi bungsu, pengeroposan tulang, dan tumor.
– Mengetahui struktur mulut dan gigi untuk membantu persiapan beberapa tindakan, seperti implan gigi, kawat gigi, gigi palsu, hingga prosedur lainnya.
Risiko
– Pasien wanita harus selalu memberi tahu dokter gigi atau ahli bedah mulut mereka jika ada kemungkinan mereka hamil.
Berapa biaya rontgen gigi panoramic?
Biaya rontgen panoramic berkisar antara Rp 180.000 hingga Rp 200.000 untuk sekali pemeriksaan.
Rontgen gigi panoramic apakah ditanggung BPJS?
Jika mengacu peraturan terbaru dimana ada 9 perawatan gigi yang ditanggung BPJS, maka rontgen gigi panoramic tidak termasuk perawatan yang ditanggung BPJS.
Simak selengkapnya Terbaru 2023 : Ini 9 Perawatan Gigi Yang Ditanggung BPJS Dan 5 Perawatan Yang TIDAK Ditanggung BPJS
Apa bedanya panoramic dan Cephalometri?
Panoramic merupakan jenis foto untuk melihat kondisi gigi dari rahang atas dan rahang bawah dalam keadaan menggigit. Meskipun tidak dapat menjelaskan secara rinci, foto panoramic dapat digunakan untuk melihat posisi dan kondisi gigi, area sinus, dan tulang rahang secara keseluruhan.
Sedangkan foto cephalometri diambil dari seluruh bagian kepala untuk mengetahui posisi gigi yang berkaitan dengan tulang rahang. Dengan melakukan foto ini, dokter gigi dapat mengetahui perkembangan gigi pada pasien yang masih dalam usia pertumbuhan.
Sumber :
4. https://www.ciputramedicalcenter.com/
5. https://www.klikdokter.com/
6. https://herminahospitals.com/