Ahok, Gubernur DKI Jakarta yang terkenal tegas dan ceplas ceplos kembali mengutarakan sesuatu yang berhubungan dengan dokter gigi.

Setelah komentar pertamanya yaitu Warga Yang Bergigi Jelek Dilarang Tinggal di Jakarta, kembali Ahok berujar bahwa  syarat anak mau sekolah harus ada catatan periksa gigi dan vaksin.

Hal ini dia sampaikan dalam acara Hari Anak Nasional yang dilakukan Ikatan Dokter Gigi Anak Indonesia (IDGAI) di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Sabtu (23/7/2016).

“Anak-anak yang mau masuk sekolah harus punya catatan dokter gigi, supaya bisa menolong mereka ke depannya lebih baik,” ujar Basuki.

Pria yang akrab disapa Ahok ini menanggap tak hanya hasil pemeriksaan gigi, anak-anak juga harus memiliki bukti sudah melakukan vaksin. Kedua hal tersebut, kata Ahok, untuk kebaikan anak-anak sendiri di masa mendatang.

Dalam acara ini, IDGAI melakukan deteksi plak dan pembersihan gigi bagi anak usia dini. IDGAI ingin membuat rekor sebagai kegiatan pembersihan gigi anak terbanyak.

“Kita wajib tahu siapa anak-anak yang tidak cek giginya,” ujar Ahok.

Semoga kabar ini memang menjadi kenyataan sehingga akan berdampak bagi para teman sejawat pada khususnya dan bagi masyarakat pada umumnya.

Statement Ahok yang berhubungan dengan gigi :

AHOK : WARGA YANG PUNYA GIGI JELEK DILARANG TINGGAL DI JAKARTA

Sumber tulisan :

http://megapolitan.kompas.com

(Visited 19 times, 1 visits today)

Baca  Tukang Gigi : Antara Jaminan, Biaya Lebih Murah Dan Risiko Yang Mengintai
Share:

admin

Admin website https://dental.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.